
FUNGSI PROBIOTIK PADA AYAM NATURAL POULTRY
Fungsi Probiotik Pada Ayam Natural Poultry – Probiotik adalah bakteri baik yang diberikan kepada ayam Natural Poultry melalui asupan nya. Contoh probiotik yang di berikan itu adalah Lactobacillius dan Bifidobacterium. Probiotik adalah mikroorganisme hidup yang memberikan manfaat kesehatan ketika di konsumsi dalam jumlah yang cukup. Penggunaan probiotik semakin populer sebagai alternatif alami untuk meningkatkan kesehatan dan produktivitas. Ayam Natural Poultry yang di beri probiotik tidak hanya lebih sehat, tetapi juga menghasilkan daging yang lebih berkualitas.
NATURAL POULTRY
Natural Poultry merupakan pelopor ayam sehat pertama di Indonesia. Sejak 2007, Natural Poultry di kenal dalam melayani masyarakat Indonesia dengan kualitas produk premium dan menyehatkan. Ayam Organik Probiotik Natural Poultry di pelihara secara organik dan diberi asupan probiotik + 11 herbal sehingga daging yang di hasilkan rendah lemak, tinggi protein, bebas amis, cepat empuk, tidak alot, dan memiliki rasa gurih yang alami walaupun tidak di berikan bumbu apapun. Selain itu, Ayam Natural Poultry bebas suntik hormon pertumbuhan, bebas formalin, bebas antibiotik, dan tidak terpapar zat kimia berbahaya apapun sehingga aman di konsumsi oleh semua kalangan seperti balita, anak-anak, dewasa, yang berkebutuhan khusus, autoimun, dan sangat cocok untuk dijadikan bahan utama MPASI si kecil.
Baca juga : https://www.natural-poultry.com/konsumsi-brutu-ayam-bikin-pikun/
Fungsi Probiotik Pada Ayam Natural Poultry
Memacu sistem kekebalan tubuh ayam
Probiotik merangsang sistem kekebalan tubuh ayam dengan meningkatkan produksi antibodi dan sel-sel kekebalan. Ini membantu ayam untuk melawan infeksi dan penyakit dengan lebih baik, mengurangi kebutuhan akan antibiotik.
Meningkatkan kinerja usus
Probiotik membantu menjaga keseimbangan mikroflora usus ayam. Dengan populasi bakteri baik yang lebih tinggi, pencernaan menjadi lebih efisien. Ini berarti nutrisi dari pakan dapat diserap lebih optimal, meningkatkan pertumbuhan dan kesehatan ayam secara keseluruhan.
meminimalisir jumlah patogen dalam usus ayam
Bakteri baik dalam probiotik dapat bersaing dengan patogen penyebab penyakit seperti Salmonella dan E. coli. Dengan demikian, probiotik membantu mencegah kolonisasi patogen di usus, mengurangi risiko penyakit usus yang dapat mempengaruhi kesehatan dan produktivitas ayam.
Mengurangi Stres
Probiotik dapat membantu mengurangi stres pada ayam, terutama selama periode perubahan pakan atau lingkungan. Stres dapat berdampak negatif pada kesehatan dan produksi ayam, sehingga probiotik membantu menjaga kondisi optimal.
Penggunaan probiotik pada ayam Natural Poultry menghasilkan berbagai manfaat kesehatan seperti ayam akan selalu sehat sehingga meminimalisir ayam terjangkit penyakit atau mengandung bakteri yang dapat berbahaya bagi kesehatan ayam itu sendiri ataupun manusia yang mengonsumsinya. Dengan meningkatkan kesehatan pencernaan, sistem kekebalan tubuh, dan efisiensi pakan, probiotik membantu ayam tumbuh lebih sehat dan lebih produktif. Selain itu, probiotik berkontribusi pada kualitas telur yang lebih baik dan lingkungan peternakan yang lebih bersih.
Untuk kamu yang masih bingung dapetin Ayam Natural Poultry dimana, bisa langsung cek Website kami yaaa! karena sangat mudah untuk menemukan Ayam Natural Poultry, sudah tersedia di hampir seluruh wilayah indonesia mulai di supermarket, melalui whatsapp, atau bahkan kamu dapat order melalui marketplace seperti Tokopedia, Shopee, dan Blibli. Yuuu serbu dan order sekarangg!
2 Comments
Excellent blog here Also your website loads up very fast What web host are you using Can I get your affiliate link to your host I wish my web site loaded up as quickly as yours lol
Hey people!!!!!
Good mood and good luck to everyone!!!!!
Comments are closed.